PENANDATANGANAN KONTRAK PEMBANGUNAN RUANG KELAS BARU (RKB) – SBSN MTsN 2 PAMEKASAN
Sobat MTsN 2 Pamekasan – MTsN 2 Pamekasan melakukan penandatanganan kontrak dengan kontraktor pemenang lelang proyek pembangunan fisik gedung SBSN (Surat Berharga Syariah Negara) Ruang Kelas Baru MTsN 2 Pamekasan. Momen penandantanganan kontrak tersebut sekaligus dimanfaatkan untuk pemberian pengarahan dari Kepala MTsN 2 Pamekasan, Sholeh Suaidi, S.Ag., M.Pd. (10/05/2023)
Kegiatan yang berlangsung di Aula Mini MTsN 2 Pamekasan itu dihadiri oleh Ismatul Izzah, S.Sos., M.Pd selaku PPK (Pejabat Pembuat Komitmen), TIM Internal SBSN MTsN 2 Pamekasan, selain itu hadir pula Direktur CV. FIZI MANDIRI Mohammad Riadi bersama tim selaku kontraktor pemenang lelang pembangunan fisik gedung SBSN RKB MTsN 2 Pamekasan.
Sobat MTsN 2 Pamekasan – Kegiatan dibuka oleh Kepala MTsN 2 Pamekasan, Sholeh Suaidi. Ia menyampaikan ucapan terima kasih kepada Pemerintah Indonesia melalui Kementerian Agama Republik Indonesia, Kementerian Agama Provinsi Jawa Timur dan Kementerian Agama Kabupaten Pamekasan. Dengan dibangunnya gedung ruang kelas baru ini akan menyemangati dalam peningkatan pendidikan khususnya bagi keluarga besar MTsN 2 Pamekasan, pendidikan akan berjalan lebih baik. Pembangunan ini sebagai apresiasi kepada madrasah dan segenap jajarannya yang telah berupaya keras untuk meningkatkan kualitas pembelajaran di madrasah selama ini. Kami juga berharap pembangunan ini dapat berjalan lancar dan semoga segera dimanfaatkan guna kegatan belajar mengajar. Karena gedung ini akan dinikmati bukan sesaat, akan tetapi untuk jangka panjang, hal ini juga bukan untuk kepentingan kami semata melainkan untuk kepentingan masyarakat banyak, ” tegasnya.
Sobat MTsN 2 Pamekasan – Sementara itu Ibu Ismatul Izzah selaku PPK menyampaikan, setelah sekian bulan akhirnya progres pelaksanaan pembangunan ruang kelas baru MTsN 2 Pamekasan sampai pada tahap keluarnya pemenang lelang pembangunan fisik. Hari ini akan dilakukan penandatanganan kontrak dan penyerahan lokasi MTsN 2 Pamekasan untuk dilakukan pembangunan. Beliau juga mengharapkan pihak kontraktor dapat memberikan pelayanan terbaik, amanah, bertanggungjawab, tepat waktu, tepat mutu, tepat biaya serta merealisasikan rencana pembangunan sesuai petunjuk teknis gambar yang telah disepakati dengan mengacu pada perencanaan yang ditetapkan.